Resensi
Buku
Penulis :
M. Dzanuryadi & Ahmad Izzan
ISBN :
978-602-8277-35-8
Penerbit :
Indiva
ISBN :
978-602-8277-35-8
Penerbit :
Indiva
Tahun terbit : Cetakan kedua
Maret 2013
Tebal :
144 Halaman
Ukuran : 14,5 x 20,5 cm
Harga : Rp. 22.500,00
Stop! Eranya Puber
Keblinger
Dari
Jerawat Sampai Cinta Monyet adalah buku karya M. Dzanuryadi dan Ahmad Izzan. M. Dzanuryadi
seorang penulis yang sudah menghasilkan beberapa buku seperti, Doa-Doa Patah Hati dan Andaikan
Shalat Sebuah Pesta. Sebelum menjadi penulis, M. Dzanuryadi
adalah seorang mahasiswa di STAI Al-Musaddadiyah. M. Dzanuryadi mulai menulis
sejak kelas II MTs
dengan karya ilmiahnya yang menjadi juara harapan I tingkat nasional dan juara
III tingkat kabupaten. Sekarang ini, selain menjadi penulis beliau juga menjadi pengurus
FLP Wilayah Jawa Barat (2009-2012) dan mengajar Bahasa Inggris di almamaternya
MI Nurul Huda Bantarcaringin, Cianjur. Karya-karya M. Dzanuryadi lebih banyak merujuk pada
aroma asmara, yang memang di masa-masa ini hal tersebut lebih komersil.
Ahmad Izzan, yang ikut serta menulis di buku ini
adalah seorang lulusan pascasarjana IAIN Sunan Gunung Djati Bandung. Tak hanya
buku ini saja yang beliau terbitkan tapi, buku-buku bertema Islami seperti Ilmu
Perbandingan Agama. Sekarang ini, selain mengajar
sebagai pekerja tetap, beliau juga menyiapkan naskah-naskah lain yang akan
segera terbit. Buku
karangan Ahmad Izzan lebih banyak membahas
tentang agama.
Pada
buku Dari Jerawat
Sampai Cinta Monyet, M. Dzanuryadi & Ahmad Izzan menggabungkan
pemikiran mereka tentang dunia puber. Hal itu terinspirasi saat mendengar
pembicaraan suami istri yang marah melihat anaknya yang
berubah sifat ke arah negatif. Mereka berpikir bahwa
kemarahan orang tua itu wajar karena di masa puber hal-hal apa saja bisa
terjadi.
Dari Jerawat
Sampai Cinta Monyet sebuah buku unik
tentang dunia puber, dunia yang penuh dengan
gejolak remaja. Sang penulis dalam buku ini memberikan penjelasan dengan bahasa
yang komunikatif sehingga pembaca dapat dengan santai membacanya. Tak heran jika buku ini dicetak dua kali dalam kurun waktu
dua tahun. Banyak
yang minat membacanya, ya.
Dari Jerawat Sampai Cinta Monyet, buku
yang mengantarkan para remaja untuk mengenal masa puber yang kini sedang dialaminya.
Buku yang mempunyai 144 halaman ini mengenalkan kepada remaja mulai dari masa peralihan
anak-anak ke dewasa sampai tantangan yang harus dihadapi. Dan yang menarik dari
buku ini adalah penulis memaparkan potensi dunia puber yang dapat dijadikan pembaca untuk
inspirasi mencapai kesuksesan di masa puber.
Dituliskan dalam buku ini bahwa pada masa puber remaja sering terlena. Apalagi dengan
urusan falling in love yang biasanya
ditandai dengan tumbuhnya jerawat di wajah. Wah, jangan sampai di masa puber
ini hanya dihabiskan dengan pencet-pencet jerawat. Lalu apa itu puber? Puber adalah masa peralihan anak-anak menuju
dewasa. Masa puber tersebut tidak bisa disebut masa anak-anak ataupun dewasa.
Hal itu dilalui oleh semua orang, tak hanya cewek ataupun cowok. Pada masa tersebut akan banyak perubahan yang terjadi pada
dirimu.
Nah lho,
... jangan kaget, ya, kalau banyak yang berubah dari dirimu baik fisik
maupun psikis. Potensi yang positif juga banyak kalau kita bisa memanfaatkan
itu dengan baik. Yakinlah kalau kamu punya banyak potensi di masa puber ini
agar kamu tak menyesal di akhir nanti karena kamu tidak memanfaatkan hal itu.
Untuk
mencapai potensi itu banyak tantangan yang harus kalian hadapi, entah itu
tantangan dari luar ataupun dari dalam. Yang penting, kalian harus siap menghadapi itu. Tidak sedikit remaja yang terjerumus dalam jalan yang
salah di masa pubernya karena masa puber identik dengan hal negatif. Eh,
tunggu dulu, untuk menghadapi tantangan, kalian tidak
harus berubah seperti Superman, lho.
He
he he. Jangan khawatir, di dalam buku ini penulis juga memberikan tips-tips
bagaimana untuk menghadapi tantangan itu, yang tentunya bisa membuat kalian
melewati masa puber dengan sukses. Orang tua dan agama yang menjadi pegangan
kalian tidak
harus dijauhi meskipun anak yang kental agamanya sering dianggap kurang gaul dan
yang dekat dengan orang tuanya dianggap anak mama. Buatlah dirimu jadi remaja cerdas, oke!
Ada
lagi, nih, yang paling menarik
dari isi buku berkover merah -warna yang menjadi lambang
cinta- ini.
Pada
masa puber kalian mulai naksir lawan
jenis dan emosi kalian sering meledak-ledak. Selain itu, tren fahion juga
masalah dominan di kalangan remaja, tak sedikit yang minder karena gayanya tidak bisa mengikuti perkembangan mode.
Dengan adanya buku ini penulis berharap agar fenomena
masa puber yang meledak-ledak, penuh emosi, tentu akan bisa menahan dan mencoba
untuk berpikir jernih sebelum bertindak karena apapun tindakan kita, tentu
harus kita pertanggungjawabkan. Sedangkan, bagi yang minder, penakut, putus
asa, tentu bukan zamannya lagi untuk bersikap begitu. Justru saat puberlah
seharusnya hal itu bisa digunakan untuk memanfaatkan potensi diri meraih apa
yang diinginkan. Sebab, masa puber sangat sebentar. Dan agar orang tua bisa
lebih menyempatkan waktu untuk anak-anaknya yang menginjak masa puber.
Jika orang-orang melihat sampul ini, terlebih-lebih
para remaja, pasti akan langsung tertarik karena warna dan animasi yang ditampilkan sangatlah
pas dan menarik. Apalagi judul buku yang diberikan ada nuansa asmara yang sekarang
lagi digandrungi remaja. Dari segi isi, realita masa
remaja saat ini juga bisa disebut dengan masa-masa
kritis di mana kalian para remaja akan menjadi lebih sensitif dan kritis. Sensitif
terhadap semua hal dan akan cepat marah. Selain itu, kalian akan menjadi lebih
kritis menanggapi fenomena yang terjadi di sekitar kalian. Nah, yang gawat,
seringkali kalian para remaja tidak bisa membedakan mana yang benar dan baik untuk dijadikan
identitas diri dan mana yang salah sehingga dapat membuat kalian keblinger.
Untuk
pencegahan dalam
hal-hal yang kalian khawatirkan
di masa puber ini, tidak ada
salahnya kalian mencari informasi mengenai cara-cara menghadapi jiwa muda
kalian. Buku
bersampul merah ini
berisi
banyak tips untuk menjadi remaja cerdas dan berhasil menghadapi tantangan masa
puber kalian dengan sukses tanpa halangan berarti.
Secara keseluruhan buku ini sangat cocok untuk dibaca anak
yang
beranjak remaja maupun yang sudah remaja karena di
dalamnya terdapat banyak pembahasan masa puber. Selain itu untuk para orang tua
yang memiliki anak yang sedang berada pada masa-masa puber karena bisa menambah wawasan dan
lebih mengetahui tentang masa puber yang dialami si anak. Buku ini dapat menginspirasi
para remaja agar mengarahkan dirinya ke hal yang positif. Jadi, tak ada ruginya
untuk membaca buku unik ini.
8 komentar:
bagus tuh, pengen baca deh
sipppp
beli aja, bagus kok bukunya
sri_ oke bos
like this
siip
bagus sist
thank ya,
Posting Komentar