RSS

contoh artikel mengkritik




SKJ Hanya Isapan Jempol Belaka

            SKJ (Senam Kesehatan Jasmani) adalah suatu kegiatan untuk menambah kebugaran tubuh kita. Kegiatan tersebut sering kali dilaksanakan di sekolah-sekolah pada hari jum’at dan kadang diselingi dengan kegiatan kerja bakti.
            Berita akan diadakannya SKJ juga sudah beredar di sekolah kia tercinta, bahkan jadwal untuk kegiatan SKJ juga sudah dimasukkan pada jadwal yang ada di seluruh kelas. Hal itu awalnya disambut gembira oleh semua murid, karena hal tersebut dapat mereka gunakan refreshing setelah mendapatkan pelajaran di hari Senin-Kamis yang begitu padat.
            Tetapi sampai saat ini, kegiatan tersebut belum sama pernah dilakukan. Padahal kita tak akan rugi jika kita melaksanakan SKJ. Apabila ditinjau dari persiapan,di sekolah kita sudah terdapat speaker yang dapat di dengar di seluruh sekolah, tempat, kita sudah punya halaman sekolah untuk pelaksanaanya. Para murid juga tidak terdengar suara sumbang mengenai kegiatan tersebut. Jadi,tak ada alasan untuk menunda kegiatan tersebut.
Progam ini memang tak akan bisa berjalan tanpa adanya campur tangan bagi para anggota OSIS, karena kegiatan tersebut memang seharusnya menjadi progam OSIS. Sosialisasi untuk kegiatan SKJ hendaknya segera dilakukan agar lukisan tulisan SKJ di dalam jadwal sekolah tidak hanya menjadi hiasan belaka. Dan tak ketinggalan,agar harapan untuk diadakannya SKJ di sekolah tidak hanya isapan jempol saja.
Apabila kegiatan ini tersosialisasikan,mungkin kesehatan warga di sekolah akan lebih bugar. Terlebih-lebih jika sesudah diadakannya SKJ diadakan kerja bakti, pemandangan sekolah yang bersih akan lebih tampak indah,dan akan tambah merasa nyaman dalam menerima pelajaran.

0 komentar:

Posting Komentar